Senin, 05 Januari 2015

AFTA 2015 bagi Indonesia

Menarik untuk membahas AFTA,karena sistem perdagangan yang akan berlaku di ASEAN ini membawa pengaruh juga ke bangsa kita Indonesia. Sebelum masuk ke dalam ‘apa itu AFTA’ atau dalam istilah Indonesia disebut sebagai Perdagangan Bebas ASEAN, marilah kita merunut terlebih dahulu tentang bagaimana latar belakang terbentuknya AFTA itu sendiri.

Pergeseran sistem ekonomi internasional menimbulkan dampak besar bagi dinamika hubungan perdagangan antar negara. Sistem ekonomi internasional bergeser ke arah pasar bebas. Akibatnya, negara-negara dituntut untuk dapat mengintegrasikan ekonomi nasionalnya menuju sistem perdagangan bebas. Untuk menghadapi hal ini, pada tahun 1992, ASEAN yang saat itu beranggotakan Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura dan Thailand membuat AFTA agreement (dan disetujui dalam KTT ASEAN 28 Januari 1992 di Singapura).

Pada saat itu, Kepala Negara sepakat mengumumkan suatu kawasan perdagangan bebas di ASEAN dalam jangka waktu 15 tahun. Inti pokoknya adalah kerjasama antar Negara-Negara ASEAN dalam membentuk kawasan bebas perdagangan dalam rangka meningkatkan daya saing ekonomi kawasan regional ASEAN. Ini adalah AFTA secara sederhananya.
Tujuan dari AFTA adalah sebagai berikut :
  1. Menjadikan kawasan ASEAN sebagai tempat produksi yang kompetitif sehingga produk ASEAN memiliki daya saing kuat di pasar global.
  2. Menarik lebih banyak Foreign Direct Investment (FDI)
  3. Meningkatkan perdagangan antar negara anggota ASEAN (Intra-ASEAN Trade).
Dalam perkembangannya anggota ASEAN lain masuk secara bertahap, seperti Vietnam (1995), Laos dan Myanmar (1997) dan Kamboja (1999). Namun ada beberapa negara yang juga ikut dengan menandatangani perjanjian bilateral, seperti China, Jepang, Korea Selatan, India, Australia dan Selandia Baru.

Berdasarkan kesepakatan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN terakhir di Phnom Penh. Pada bulan Desember 2015, AFTA akan mulai diberlakukan. Hanya akan ada satu pasar dan basis produksi dengan lima elemen utama, yaitu aliran bebas barang, bebas jasa, bebas investasi, aliran modal dan aliran bebas tenaga kerja terampil.



Apa keuntungan yang didapat oleh Indonesia sendiri ?

Keuntungan AFTA yang dapat diperoleh bagi Indonesia adalah sebagai berikut :
  1. Peluang pemasaran barang ke ASEAN akan jauh lebih besar dan akan meningkatkan pendapatan penduduk Indonesia.
  2. Biaya produksi akan lebih murah dan Indonesia akan mendapatkan keuntungan yang besar karena rata-rata produknya adalah impor.
  3. Pilihan pembeli akan menjadi lebih variatif.
  4. Kerjasama dalam menjalankan bisnis semakin terbuka dengan beraliansi dengan pelaku bisnis di negara anggota ASEAN.


Banyak yang mengatakan bahwa AFTA tidak menguntungkan Indonesia ?

Di sini, saya mengambil ucapan Dr. Ichsanuddin Noorsy bahwa AFTA tidak menguntungkan Indonesia. AFTA hanya menguntungkan bagi negara-negara seperti Singapura, Malaysia dan Thailand. Hal ini mengacu pada lima indikator :
  1. Indikator persaingan. Mengambil Global Competitive Report 2011 – 2012, Indonesia berada di peringkat 44 – masih berada di bawa negara-negara ekonomi utama ASEAN, seperti Thailand (38), Malaysia (26), dan Singapura (3).
  2. Indikator SDM. Mengambil Human Development Index 2011 yang dikeluarkan UNDP menyebutkan, Indonesia berada di urutan 124 dari 187 negara yang dinilai (setingkat Honduras, Kiribati dan Afrika Selatan).
  3. Indikator Performa. Mengambil Logistic Performance Index.
  4. Indikator Teknologi : Tinggi, Menengah dan Bawah.
  5. Indikator perbandingan rata-rata sistem politik, sistem pemerintahan dengan PDB dan struktur di dalamnya.

Intinya dari lima indikator di atas, Indonesia kalah dengan tiga negara : Singapura, Malaysia dan Thailand. Selain itu, Pemerintah dianggap masih belum bisa memberikan perlindungan secara merata sehingga belum siap menghadapi AFTA 2015.

Mari kita ambil contoh di aspek infrastruktur yang berkaitan dengan bidang konstruksi. Dengan adanya AFTA 2015, diharapkan adanya peningkatan pembangunan infrastruktur di Indonesia, terutama di daerah tertinggal karena investasi akan datang lebih banyak (swasta). Akan tetapi pembangunan infrastruktur membutuhkan tenaga ahli yang lebih banyak pula. Dikhawatirkan, tenaga ahli yang dimiliki akan kalah bersaing dengan tenaga ahli dari luar atau tenaga ahli dalam negeri akan dibeli oleh negara luar. Kita akan jadi “kacung’ di negeri sendiri.

Menurut saya,paling terutama kita harus membekali diri dengan skill maupun prestasi yang baik,agar dapat bersaing dengan para pekerja dari luar negeri. Bagi para mahasiswa terutama,tidak bisa menjadi mahasiswa biasa. Harus menjadi mahasiswa yang kompeten,ber-skill,dan memiliki prestasi akademik maupun non-akademik. Karena persaingan kita di masa yang akan datang lebih berat dan keras.



Internet menjadi kebutuhan primer di Indonesia?

Mengutip berita yang didapat dari inilah.com



INILAH.COM, Jakarta - Technical Advisor Mindshare Indonesia Sudesh Puthran menjelaskan internet di Indonesia, sudah menjadi kebutuhan primer untuk para penggunanya. Menurut Sudesh, perkembangan sosial media menjadi salah satu faktor penting yang mendorong besarnya pemakai internet di Indonesia.
"Rata-rata pengguna internet menghabiskan waktu sebanyak 2,5 jam per hari untuk mengakses internet secara mobile dan diperkirakan akan terus meningkat dalam 3 tahun mendatang," jelas Sudesh saat Kantar Worldpanel Consumer Connection di Ritz Carlton, Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (16/10/2014).
Sudesh mengatakan hal itu membuat pemasar berpeluang melakukan analisis dengan basis para pengguna media sosial facebook dan twitter.
"Hasil analisis tersebut dapat digunakan untuk mengetahui kebutuhan dan interest dari para pengguna media sosial untuk kemudian dijadikan target dan pasar sasaran produknya," ujar Sudesh. [aji]


Menurut saya ini merupakan perkembangan teknologi yang amat pesat di Indonesia ini. Terutama disokong oleh kecanggihan gadget-gadget masa kini seperti handphone,tablet pc,notebook,dll. Banyak sisi positif yang didapat dari penggunaan internet di masa kini,sehingga dapat membantu kita dalam pencarian informasi menjadi lebih mudah. Namun menurut saya ini bisa membuat kurangnya "mental usaha" di dalam pribadi orang-orang,karena kepraktisan yang disajikan oleh internet dan gadgetnya sehingga orang terlalu bergantung kepada internet dan gadgetnya.




sumber : http://ekonomi.inilah.com/read/detail/2145340/internet-jadi-kebutuhan-primer-di-indonesia

Cara Mencari Ide Bisnis yang Kreatif dan Inovatif

Kali ini informasi untuk mencari peluang usaha sampingan untuk memulai membangun karir dalam bisnis? sebelum kita memulai untuk berbisnis ada beberapa cara mencari ide bisnis yang kreatif dan inovatif yang dapat kita pelajari, sehingga nantinya kita tidak akan sia-sia dalam menjalankan bisnis .

Kita pasti tidak mau, menjalankan bisnis setengah-setengah yang mana dalam menjalankan bisnis seperti itu akan mengalami resiko kegagalan yang sangat tinggi, Oleh karena itu di sini disajikan tips cara mencari  ide bisnis yang kreatif dan inovatif 

Ide Bisnis yang Kreatif dan Inovatif

Atasi ketakutan dalam diri

Sebagian besar pemula cenderung menghindari ide-ide bisnis yang mereka anggap sulit dan menakutkan. Bahkan tak jarang ketakutan mereka menutup kejeliannya terhadap beberapa peluang bisnis yang sebenarnya cukup potensial. Untuk mengatasi kendala ini, sebaiknya atasi ketakutan kita dan menjawab ketakutan tersebut dengan cara terjun langsung di bidang usaha yang awalnya kita hindari. Contohnya saja kita masih ragu dan takut untuk merintis bisnis jasa laundry online, maka jawablah ketakutan tersebut dengan mencoba merealisasikan ide bisnis yang ada dan lihatlah bagaimana hasilnya satu sampai dua bulan yang akan datang. Bisa jadi ketakutan itulah yang bakal mendatangkan keuntungan besar bagi kita.

Learning by doing

Ketika kita telah memiliki ide bisnis yang unik dan inovatif, maka jangan ragu untuk segera merealisasikannya menjadi peluang usaha. Temukan kelemahan, kekuatan, dan strategi-strategi bisnis yang tepat sembari kita menjalankan bisnis tersebut. Sebab kita bisa belajar tentang banyak hal, dari aktivitas bisnis yang sedang kita jalankan.

Amati – Tiru – Modifikasi

Kebanyakan pemula terpaku pada ide bisnis asli. Padahal untuk mendapatkan ide bisnis kreatif, mereka bisa mengamati ide bisnis yang sudah ada di pasaran kemudian menirunya dengan menambahkan modifikasi baru agar ide tersebut bisa lebih unggul dibandingkan ide bisnis yang sebelumnya.
Kira-kira apa ide bisnis yang kini ada di benak kita? Mulailah dari sekarang dan ciptakan ide bisnis yang besar! Salam sukses.
Itulah beberapa cara mencari Ide Bisnis yang Kreatif dan Inovatif yang dapat disampaikan, semoga bermanfaat bagi kita yang ingin memulai karirnya dalam bisnis usaha sampingan.


Penghapusan subsidi BBM pada awal tahun 2015




Intisari-Online.com - Pemerintah telah menetapkan harga bahan bakar minyak (BBM) yang disubsidi hanya solar dan minyak tanah. Sedangkan BBM jenis RON 88 tidak lagi disubsidi pemerintah. Menanggapi hal tersebut, seorang pengamat menyebut penghapusan subsidi premium seperti ‘jebakan Batman’.

Direktur Eksekutif Pusat Studi Kebijakan Publik, Sofyano Zakaria, menilai pemerintah seperti memberikan jebakan kepada masyarakat. Pasalnya jika harga minyak dunia naik, masyarakat tidak akan diuntungkan karena tidak mendapat subsidi, dan harga jual BBM Ron 88 akan semakin mahal.
"Kebijakan penghapusan subsidi pada BBM RON 88 seperti 'jebakan Batman' yang akan merupakan perangkap bagi masyarakat ketika harga minyak dunia naik," ujar Sofyano, Jumat (2/1/2015).
Menurut Sofyano, dari sisi pemerintah ini sangat menguntungkan. Pasalnya beban subsidi BBM akan menjadi minim untuk selamanya.
Selain itu Sofyano menilai, penetapan solar sebagai salah satu jenis BBM yang disubsidi tidak efektif. Pasalnya akan ada banyak masyarakat yang iri terhadap subsidi yang diberikan kendaraan umum. "Pada dasarnya ini tidak memenuhi rasa keadilan bagi masyarakat," ucap Sofyano.
Angkutan umum seperti angkutan pedesaan, menurut Sofyano memang dipergunakan oleh masyarakat kecil. Namun keberadaan mereka tidak diperhitungkan oleh pemerintah. "Ini berpotensi menimbulkan protes dan menjadi bahan polemik," papar Sofyano. (tribunnews.com)

Menurut saya,pada dasarnya penghapusan subsidi BBM sangat bermanfaat bagi keuangan negara. Jadi negara tidak perlu menghamburkan APBN di sektor subsidi bbm. Dan keuntungan (sementara) bagi rakyat,karena harga minyak dunia sedang turun jadi harga bahan bakar minyak ikut turun. Namun bisa jadi bumerang di masa depan,karena harga minyak dunia tidaklah menetap,kemungkinan bisa fluktuatif.



Anak-Anak Jaman Sekarang Lebih Menginginkan Gadget dan PC?

Perkembangan teknologi yang semakin maju membuat kebutuhan masyarakat modern akan teknologi terbaru semakin tinggi, terlebih dengan banyaknya produk komputer dan gadget yang semakin beragam untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Dengan majunya perkembangan teknologi ini, kira-kira seperti apakah gambaran kebutuhan para anak-anak di jaman modern ini?
Sebuah situs belanja online bernama Ebates di Amerika Serikat melakukan survei terhadap 1121 anak-anak mengenai produk apa yang mereka inginkan sebagai hadiah Natal mendatang. Hasil dari survei tersebut adalah sebagai berikut:

  • Pada anak usia 16-18 tahun, baik anak laki-laki maupun perempuan, mereka lebih menginginkan sebuah laptop ketimbang pakaian baru.
  • Anak laki-laki usia 13-15 tahun menginginkan sebuah iPhone, sedangkan anak perempuan dari usia yang sama lebih menginginkan baju baru.
  • Anak laki-laki dan perempuan usia 10-12 tahun ternyata juga memilih sebuah laptop
  • Anak laki-laki usia 8-9 tahun menginginkan sebuah iPad berukuran 10 inci. Sedangkan anak perempuan dengan usia setara lebih menginginkan sebuah iPhone atau baju baru.



Berdasarkan dari hasil survei Ebates di atas, dapat terlihat bahwa terdapat kemungkinan akan orientasi anak-anak di jaman modern ini lebih cenderung ke arah teknologi. Tidak dapat dipungkiri bahwa anak-anak jaman modern sekarang memang lebih mengenal gadget atau komputer ketimbang berbagai jenis permainan anak-anak tradisional.
Menurut saya,ini adalah dampak globalisasi yang tinggi,diimbangi dengan kebutuhan akan internet di masa sekarang. Jadi para anak-anak membutuhkan gadget dibanding benda/mainan lainnya. Ini bisa menjadi bumerang bagi anak-anak di masa yang mendatang,karena dapat mengurangi tingkat sosialisasi di dunia nyata dikarenakan anak lebih memilih bermain gadget dibanding bermain bersama teman sebayanya di dunia nyata.


Tips Mudah Menjaga Kesehatan Mata

Mata merupakan organ pada tubuh kita yang sangat berharga. Dengan memiliki mata yang sehat, maka kita dapat melihat keindahan dunia beserta isinya. Untuk itulah, kita harus menjaga dan merawat kesehatan mata agar tidak mengalami berbagai penyakit atau masalah kesehatan lainnya seperti rabun jauh, presbiopi, miopi maupun hipermetropi. Lalu, adakah tips mudah menjaga kesehatan mata tersebut ?


Banyak sekali penyakit mata yang mungkin tidak asing di telinga kita seperti miopi atau rabun jauh, presbiopi atau tidak dapat melihat benda yang berjarak jauh maupun dekat, katarak, hipermetropi atau rabun dekat, maupun buta warna yang tidak dapat membedakan aneka warna. Berbagai penyebab penyakit tersebut dapat menimpa mata anda. Seperti miopi yang banyak menimpa kalangan pelajar dan mereka yang sangat hobi dalam membaca buku. Untuk lebih memahami dan mengerti cara menjaga kesehatan mata yang benar. Berikut ini 7 tips mudah menjaga kesehatan mata anda :

  1. Perhatikan Jarak Membaca Buku. Usahakan membaca buku pada jarak yang ideal. Jarak ideal yang dimaksud yaitu membaca buku pada jarak 30 cm dari buku ke mata. Hal ini untuk mencegah penyakit mata seperti miopi atau rabun dekat.
  2. Jangan Sambil Tiduran. Usahakan tidak membaca buku atau teks apapun dalam kondisi sambil tiduran. Ini juga dapat membuat kesehatan mata terganggu seperti dapat terkena miopi.
  3. Pencahayaan Yang Cukup. Jangan menggunakan penerangan terlalu redup ketika belajar atau membaca apapun itu. karena penerangan yang kurang dapat menganggu kesehatan mata.
  4. Istirahatkan Mata. Usahakan mengistirahatkan mata, ketika sudah terlalu lama di depan layar komputer atau laptop saat mengerjakan tugas atau aktivitas apapun di komputer atau laptop. Ini juga sangat penting untuk menjaga kesehatan mata anda.
  5. Jangan Kucek Mata. Usahakan tidak mengucek mata, ketika tangan dalam keadaan kotor atau habis memegang sesuatu benda. Karena tangan yang kotor dapat menginfeksi organ mata yang akan berakibat sangat buruk untuk kesehatan mata anda.
  6. Kedipkan Mata. Usahakan mengedipkan mata dengan intensitas agak ditambah, pada saat fokus melihat sesuatu terlalu lama seperti komputer ataupun laptop.
  7. Makanan Untuk Mata. Usahakan memakan makanan yang sangat baik untuk kesehatan mata. Dalam hal ini, wortel merupakan jenis makanan yang paling baik untuk kesehatan mata, karena banyak mengandung vitamin A yang sangat baik untuk kesehatan mata. 


Tips Cara Menghemat Bahan Bakar

Untuk menghemat bahan bakar, Anda tidak harus memiliki sebuah mobil hemat bahan bakar.

Beberapa tips berikut dapat menghemat pengeluaran mingguan Anda dan emisi gas buang mobil Anda. Simak tulisan berikut.

Berkendara secara halus.

Kedengaran sangat sederhana, namun tips ini terbukti cukup ampuh untuk menghemat penggunaan bahan bakar. Berdasarkan data dari department energi Amerika Serikat, cara berkendara yang agresif dan urakan akan menigkatkan penggunana bahan bakar Anda hingga 33% di jalan tol atau 5% di jalanan perkotaan.

Perhatikan kondisi ban Anda.

© Clearly Ambiguous/Flickr
Menjaga tekanan pada ban Anda sesuai yang direkomendasikan oleh pabrik dapat menghemat bahan bakar secara signifikan. Ban yang bertekanan udara sesuai instruksi, bisa menghemat hingga 3% tergantung jenis dan model mobil yang Anda gunakan. Pastikan Anda memerika tekanan ban mobil Anda minimal 1 bulan sekali.

Gunakan AC seminimal mungkin.

© Wonderlane/Flickr

Menyalakan AC akan memberikan beban lebih kepada mesin mobil, yang mana akan mempengaruhi penggunaan bahan bakar. Namun membuka jendela juga tidak selalu menjadi pilihan yang bijak. Pada kecepatan tinggi, membuka jendela akan menambah tekanan pada mobil Anda yang berakibat penggunaan bahan bakar yang lebih banyak. Untuk itu, penggunaan AC lebih cocok jika Anda berkendara diatas kecepatan 80km/jam.

Rawat mobil Anda.

© Helgi Halldórsson/Flickr

Mobil Anda akan beroperasi dengan optimal jika semua komponennya berkerja maksimal sesuai yang dirancang oleh pabrik. Pastikan Anda selalu menservice berkala mobil Anda. Mengganti saringan udara atau oli mungkin merupakan langkah paling mudah yang Anda bisa lakukan untuk menghemat bahan bakar Anda.

Kurangi beban mobil Anda.

© chelle_1278/Flickr

Beban mobil merupakan faktor yang paling penting yang mempengaruhi konsumsi bahan bakar Anda. Semakin berat beban yang Anda bawa, semakin banyak bahan bakar yang mobil pakai. Keluarkan barang-barang yang Anda tidak butuhkan sehingga menhemat ruang dan BBM Anda.

Jika semuanya tidak berhasil, gunakan cara lain.

© Joseph Brent/Flickr

Cara paling mudah dan menghemat konsumsi bahan bakar Anda adalah, kurangi berkendara. Menumpang mobil teman Anda atau menggunakan transportasi umum akan sangat membantu mengurangi pengeluaran Anda untuk mobil kesayangan Anda.


Manfaat memelihara anjing


Tak hanya sekedar hobi, ternyata memelihara anjing juga dapat memberikan banyak manfaat bagi pemeliharanya. Menurut sejumlah hasil penelitian, memelihara anjing dapat memberikan dampak positif terhadap psikologi dan kesehatan para pemilik anjing peliharaan dan ini diantaranya:

Dampak psikologi

  1. Anjing bisa menjadi sahabat dan teman bermain, sehingga memeliharanya dapat menghilangkan kesepian.
  2. Kedekatan fisik antara anjing dan pemiliknya dapat menciptakan kenyamanan, melalui kontak fisik seperti mengelus, mencium dan memeluk anjing.
  3. Anjing dapat membantu pemiliknya menjadi lebih rileks. Denyut jantung dan tekanan darah yang sedang tinggi bisa turun dengan melihat atau kontak fisik anjing peliharaan. Sehingga bisa menjadi obat stres.
  4. Anjing juga bisa menjadi anjing penjaga yang bisa memberikan rasa aman. Seperti, anjing jenis Dobermen, Jerman Sheperd atau Rottweiler. Mereka dapat mengenali dan bereaksi cepat terhadap orang yang tidak dikenal.
  5. Selain perlindungan fisik, anjing juda dapat memberikan rasa keamanan secara emosional, seperti untuk menghadapi rasa takut dalam kegelapan atau sendiri di rumah.
  6. Memelihara anjing juga bisa menjadi sarana interaksi sosial. Seperti, ikut dalam kelompok pecinta anjing tertentu atau sekedar membawa anjing jalan-jalan di sekitar rumah sehingga tetangga yang tadinya tidak kenal akan mengajak ngobrol mengenai anjing Anda.
  7. Memiliki anjing yang sehat dan lucu atau menang kontes akan memberikan kebanggaan dan prestise tersendiri. Apalagi jika anjing adalag kerunan langka. Hal ini akan membangkitkan rasa harga diri bagi pemiliknya.
  8. Sebagai hobi, memelihara anjing dapat menjadi aktivitas yang menyenangkan di waktu luang. Anjing yang suka bermain dapat memancing Anda untuk ikut bermain bersamanya, sehingga Anda pun akan dibuat menjadi lebih santai, semangat dan lebih aktif. Member makan, meraikan bulu dan membawa anjing jalan-jalan juga dapat memberikan kesenangan tersendiri.
  9. Anjing juga memberi manfaat khusus bagi manula. Anjing dapat menjadi teman yang baik dan setia menemani para manula. Dengan memberi makan anjing akan merangsang mereka untuk ikut makan bersama dengan anjing.
  10. Bila Anda kehilangan orang-orang yang dicintai atau sedang merasa sangat sedih dan tertekan, kehadiran anjing dapat memberikan dukungan emosional yang sangat diperlukan.

Dampak Kesehatan

  1. Berusia lebih panjang.
  2. Kontrol tekanan darah menjadi lebih rendah.
  3. Bila Anda memiliki penyakit jantung, cenderung lebih kecil mendapat serangan jantung.
  4. Memiliki motivasi yang lebih baik dan lebih memiliki tujuan tertentu.
  5. Menjadi lebih mementingkan kepentingan orang lain dari pada kepentingan sendiri.
  6. Mengurangi stres dan lebih cepat pulih dari ketegangan.
  7. Lebih kuat secara emosional dan lebih kecil menderita depresi.
  8. Membuat seseorang lebih sabar dan tidak terlalu agresif.
  9. Lebih toleran terhadap kesalahan orang lain.


Minggu, 04 Januari 2015

Mengurangi Duduk Bisa ‘Menambah Umur’?

Menghabiskan lebih sedikit waktu duduk diketahui dapat meningkatkan jangka hidup anda dengan menjaga DNA tetap ‘muda’, sebuah penelitian di Swedia menunjukkan.
Telomere
Di sisi lain, menghabiskan waktu anda dengan menggunakan kaki untuk berdiri atau jalan kaki diketahui dapat memperpanjang potongan DNA yang disebut telomere (telomeres). Telomere yang dapat melindungi kromosom cenderung akan memendek, lebih memendek, dan begitu seterusnya hingga tidak dapat pendek lagi yang pada akhirnya menyebabkan sel-sel mati.
“Data kami menunjukkan bahwa perpanjangan telomere mungkin merupakan satu mekanisme yang menginduksi manfaat kesehatan setelah menurunkan waktu duduk pada orang tua,” kata pemimpin peneliti, Per Sjogren, seorang profesor di departemen kesehatan masyarakat dan ilmu perawatan di Universitas Uppsala.
“Orang harus, tentu saja, hati-hati dengan kesimpulan ini, karena peneltian kami masih dalam lingkup kecil dan perlu adanya konfirmasi pada percobaan yang lebih besar,” kata Sjogren. Namun demikian, penelitian ini adalah penelitian pertama yang menggambarkan kemungkinan hubungan antara aktivitas fisik dan perpanjangan telomere, menurut Sjogren.
“Telomere telah menarik banyak minat dalam beberapa tahun terakhir karena mereka terletak di ujung kromosom kita dan telah terbukti penting untuk replikasi DNA dan kelangsungan hidup sel. Kepentingan mengenai apakah telomere dapat mempengaruhi kesehatan dan umur panjang atau tidak telah meningkat,” kata Sjogren.
Telomere menghentikan kromosom dari pengumpalan bersama-sama dan berebut kode genetik yang mereka miliki, para peneliti mencatat.
Mengapa menghabiskan lebih sedikit waktu untuk duduk dapat memperpanjang telomere masih belum diketahui alasannya. “Itu adalah pertanyaan yang valid yang masih harus diselesaikan,” kata Sjogren.
Dr David Katz, direktur Pusat Penelitian Yale University Prevention, mengatakan bahwa menghabiskan waktu berjam-jam untuk duduk setiap harinya telah dikaitkan dengan penurunan harapan hidup. Di sisi lain, ada juga bukti bahwa hidup sehat termasuk rutin beraktivitas dapat ‘menambah’ umur beberapa tahun.
Bukti kuat telah menunjukkan bahwa perubahan gaya hidup dapat mengubah gen dan mempengaruhi panjang telomere, kata Katz, yang tidak terlibat dengan penelitian ini. Telomere yang panjang adalah baik, sedangkan duduk berjam-jam tidak begitu baik, tambahnya.
Untuk penelitian ini, peneliti menganalisis panjang telomere pada sel-sel darah dari 49 orang yang jarang aktivitas, sering duduk, dan kelebihan berat badan ketika mereka berusia 60-an. Sampel darah diambil dua kali, dengan jarak enam bulan.
Meskipun aktivitas fisik tidak terkait dengan telomere yang lebih panjang, menghindari duduk terlalu lama dikaitkan dengan peningkatan panjang telomer, para peneliti menemukan.


sumber :

Manfaat Utama Makan Malam Lebih Awal

Masalah kesehatan yang berkaitan dengan pola makan seperti obesitas atau diabetes sudah umum terjadi, dan semakin hari semakin banyak orang yang mengalaminya. Hal ini biasanya disebabkan oleh pilihan makanan atau pola makan yang tidak sehat. Makanan tidak sehat yang kurang bisa dicerna dengan baik dapat menyebabkan gangguan tersebut.
Salah satu hal yang sering menyebabkan masalah tersebut adalah jam makan malam, apalagi makanan yang dikonsumsi adalah makanan berat. Padahal beberapa jam kemudian anda sudah memasuki jam tidur dan sistem dalam tubuh anda akan berhenti bekerja. Maka dari itu, anda disarankan untuk makan malam lebih awal atau jauh sebelum memasuki jam tidur.
Makan malam lebih awal memiliki manfaat yang baik bagi tubuh, diantaranya :
Menghindari kenaikan asam lambung
Apabila anda mengonsumsi makanan berat sebelum tidur, kemungkinan besar anda akan merasa tidak nyaman ketika berbaring di tempat tidur. Di sisi lain, asam lambung juga ikut naik dan mengakibatkan rasa seperti terbakar di hati. Makan malam lebih awal membantu anda untuk mencegah masalah-masalah tersebut.
Memberikan waktu yang lebih lama untuk mencerna makanan
Dengan makan malam lebih awal, anda akan memberikan waktu yang lebih lama supaya makanan dapat dicerna dengan baik. Karena ketika tidur, proses pencernaan makanan tidak bisa sempurna dan pada akhirnya menyebabkan berbagai masalah pencernaan.
Menghindari obesitas
Penelitian telah menunjukkan bahwa obesitas dan makan malam memiliki hubungan yang erat. Hal ini dikarenakan sistem penceraan tubuh tidak dapat berlangsung dengan baik ketika malam hari. Selain itu, sistem metabolisme tubuh cenderung melambat. Makan malam lebih awal membantu anda meminimalkan risiko untuk mengalami obesitas.
Mengurangi kecenderungan makan berlebih
Makan malam lebih awal akan membantu anda mengurangi kecenderungan untuk makan lebih banyak atau secara berlebihan. Ini dikarenakan jarak antara makan siang dan makan malam yang lebih awal tidak terlalu lama, sehingga perut tidak akan terasa terlalu lapar di malam harinya. Dengan begitu, porsi makan malam pun tidak akan terlalu banyak.
Tubuh mempunyai jam alami terhadap pencernaan. Di atas jam 5 sore merupakan saat di mana tubuh akan mencerna makanan. Oleh karena itu, jangan membebani kerjanya dengan makan terlalu banyak atau makan makanan berat. Anda disarankan untuk makan malam sebelum pukul 7 malam. Jika anda makan malam lebih dari jam tersebut, bisa jadi masalah pencernaan yang anda dapat.


Pengaruh Keluarga dan Rumah Tangga dalam Perilaku Konsumen

Ada banyak faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku konsumen dan proses pengambilan keputusannya dalam pembelian suatu barang, antara lain keluarga dan rumah tangga. Saat ini keberadaan keluarga dan rumah tangga sangat berpengaruh terhada pola hidup dan prilaku konsumsi seseorang. Hal ini didasari pada gaya hidup keluarga maupun rumah tangga itu sendiri. Semakin tinggi derajat keluarga, semakin tinggi juga kebutuhan hidup. Keluarga merupakan organisasi pembelian konsumen yang paling penting terhadap masyarakat. Di dalam keluarga dan rumah tangga sangat berpengaruh terhadap pembelian konsumen, karena kebutuhan keluarga dan rumah tangga sangat banyak.

Secara ilmiah keluarga dapat diartikan sebagai sekelompok yang terdiri dari dua atau lebih individu yang berhubungan darah, pernikahan, atau adopsi yang tinggal berdampingan. Sedangkan rumah tangga adalah semua orang, baik yang berelasi maupun tidak berelasi yang menempati sebuah unit rumah. Keluarga maupun pengaruh rumah tangga mempengaruhi sikap pembelian konsumen. Misalnya kelahiran anak mempengaruhi suatu keluarga untuk menambah perabotan, bahan makanan bayi, dan lain-lain. Rumah tangga berbeda dengan keluarga dalam rumah tangga mendeskripsikan semua orang, baik yang berkerabat maupun yang tidak, yang menempati satu unit perumahan. Baik untuk rumah tangga maupun keluarga, data dapat digunakan oleh organisasi pemasaran untuk analisis makro maupun pemasaran.

Keluarga sebagai suatu lingkup paling dekat dengan konsumen “keluarga” merupakan pengaruh paling kuat pada si konsumen dalam memilih suatu produk. Mengapa demikian, pertama adalah keluarga sebagai sumber orientasi yang terdiri dari keluarga. Kedua adalah keluarga sebagai sumber keturunan. Jadi keluarga ada hubungannya dalam mempengaruhi prilaku konsumen. Dalam kehidupan rumah tangga situasi dari keadaan di dalamnya menjadikan patokan dari konsumen sebagai pembeli, dimana tindakan itu terjadi karena pembentukan sebuah emosional, yaitu terbentuknya suatu keprobadian dan gaya hidup dalam diri si konsumen tersebut. Dengan kata lain pembetukan suatu imej seseorang dalam pembentukan kepribadian dipengaruhi oleh lingkunga sekitar yaiut kelurga,teman, dan sekitar yang berpengaruh besar dalam perilaku konsumen

Studi tentang keluarga dan hubungan mereka dengan pembelian dan konsumsi adalah penting, tetapi kerap diabaikan dalam analisis perilaku konsumen. Pentingnya keluarga timbul karena dua alasan, yaitu :
  1. Banyak produk dibeli oleh konsumen ganda yang bertindak sebgai unit keluarga. Contoh : jika pasangan baru membeli rumah barangkali mereka akan melibatkan anak, orang tua, nenek dan keluarga besar.
  2. Ketika pembelian dibuat oleh individu, keputusan pembelian individu bersangkutan mungkin sangat dipengaruhi oleh anggota lain dalam keluarganya. Contoh : pengaruh remaja mungkin pula besar sekali pada pembelian pakaian orang tua.
Pengaruh rumah tangga dan konsumen terhadap prilaku konsumen itu sendiri disebabkan oleh banyak hal yang memungkinkan terjadi atau tidaknya suatu keputusan pembelian dari konsumen terhadap suatu produk tertentu.
Variabel yang Mempengaruhi Sosiologi Keluarga dan Rumah Tangga
Pemasar dapat memahami keluarga dan keputusan rumah tangga yang lebih baik dengan memeriksa dimensi sosiologis tentang bagaimana keluarga membuat keputusan konsumen. Tiga variabel sosiologis yang membantu menjelaskan bagaimana fungsi keluarga meliputi kohesi, adaptasi, dan komunikasi.
  • Kohesi adalah ikatan emosional antara anggota keluarga. Itu mengukur seberapa dekat satu sama lain merasa anggota keluarga pada tingkat emosional. Kohesi mencerminkan rasa keterhubungan atau keterpisahan dari anggota keluarga lainnya.
  • Adaptasi mengukur kemampuan sebuah keluarga untuk mengubah struktur kekuasaannya, hubungan peran, dan aturan hubungan dalam respon terhadap stres situasional dan perkembangan. Tingkat adaptasi menunjukkan seberapa baik keluarga dapat memenuhi tantangan yang disajikan oleh situasi berubah.
  • Komunikasi adalah dimensi memfasilitasi, penting untuk gerakan pada dua dimensi lainnya. Keterampilan komunikasi positif (seperti empati, mendengarkan reflektif, komentar mendukung) memungkinkan anggota keluarga untuk berbagi kebutuhan mereka berubah karena mereka berhubungan dengan kohesi dan kemampuan beradaptasi. Keterampilan komunikasi negatif (seperti pesan ganda, ganda mengikat, kritik) meminimalkan kemampuan untuk berbagi perasaan, sehingga membatasi gerakan dalam dimensi kohesi dan kemampuan beradaptasi. Memahami apakah keluarga anggota puas dengan pembelian keluarga membutuhkan komunikasi dalam keluarga. Untuk menentukan bagaimana keluarga membuat keputusan pembelian dan bagaimana keluarga mempengaruhi perilaku pembelian masa depan anggotanya, hal ini berguna untuk memahami fungsi yang disediakan dan peran yang dimainkan oleh anggota keluarga untuk memenuhi kebutuhan konsumsi mereka.
Peran Perilaku
Keluarga dan kelompok lain menunjukkan apa yang disebut sosiolog Talcott Parsons sebagai perilaku peran instrumental dan ekspresif.
  • Peran instrumental, juga dikenal sebagai peran fungsional atau ekonomi, melibatkan keuangan, kinerja, dan fungsi lainnya yang dilakukan oleh anggota kelompok. 
  • Peran Ekspresif melibatkan pendukung anggota keluarga yang lain dalam proses pengambilan keputusan dan mengekspresikan kebutuhan keluarga estetika atau emosional, termasuk norma-norma keluarga menegakkan.

Pengaruh Kelas Sosial dan Status Sosial

Kelas Sosial

Kelas sosial atau golongan sosial merujuk kepada perbedaan hierarkis (atau stratifikasi) antara insan atau kelompok manusia dalam masyarakat atau budaya. Biasanya kebanyakan masyarakat memiliki golongan sosial, namun tidak semua masyarakat memiliki jenis-jenis kategori golongan sosial yang sama. Berdasarkan karakteristik stratifikasi sosial, dapat kita temukan beberapa pembagian kelas atau golongan dalam masyarakat. Beberapa masyarakat tradisional pemburu-pengumpul, tidak memiliki golongan sosial dan seringkali tidak memiliki pemimpin tetap pula. Oleh karena itu masyarakt seperti ini menghindari stratifikasi sosial. Dalam masyarakat seperti ini, semua orang biasanya mengerjakan aktivitas yang sama dan tidak ada pembagian pekerjaan.

Kelas sosial didefinisikan sebagai pembagian anggota masyarakat ke dalam suatu hierarki status kelas yang berbeda sehingga para anggota setiap kelas secara relatif mempunyai status yang sama, dan para anggota kelas lainnya mempunyai status yang lebih tinggi atau lebih rendah. Kategori kelas sosial biasanya disusun dalam hierarki, yang berkisar dari status yang rendah sampai yang tinggi. Dengan demikian, para anggota kelas sosial tertentu merasa para anggota kelas sosial lainnya mempunyai status yang lebih tinggi maupun lebih rendah dari pada mereka. Aspek hierarkis kelas sosial penting bagi para pemasar. Para konsumen membeli berbagai produk tertentu karena produk-produk ini disukai oleh anggota kelas sosial mereka sendiri maupun kelas yang lebih tinggi, dan para konsumen mungkin menghindari berbagai produk lain karena mereka merasa produk-produk tersebut adalah produk-produk “kelas yang lebih rendah”.
Pendekatan yang sistematis untuk mengukur kelas sosial tercakup dalam berbagai kategori yang luas berikut ini: ukuran subjektif, ukuran reputasi, dan ukuran objektif dari kelas sosial. Peneliti konsumen telah menemukan bukti bahwa di setiap kelas sosial, ada faktor-faktor gaya hidup tertentu ( kepercayaan, sikap, kegiatan, dan perilaku bersama ) yang cenderung membedakan anggota setiap kelas dari anggota kelas sosial lainnya.
Para individu dapat berpindah ke atas maupun ke bawah dalam kedudukan kelas sosial dari kedudukan kelas yang disandang oleh orang tua mereka. Yang paling umum dipikirkan oleh orang-orang adalah gerakan naik karena tersedianya pendidikan bebas dan berbagai peluang untuk mengembangkan dan memajukan diri.
Dengan mengenal bahwa para individu sering menginginkan gaya hidup dan barang-barang yang dinikmati para anggota kelas sosial yang lebih tinggi maka para pemasar sering memasukkan simbol-simbol keanggotaan kelas yang lebih tinggi, baik sebagai produk maupun sebagai hiasan dalam iklan yang ditargetkan pada audiens kelas sosial yang lebih rendah.

Klasifikasi Kelas Sosial
Pembagian Kelas Sosial terdiri dari:
Berdasarkan Status Ekonomi.
Aristoteles membagi masyarakat secara ekonomi menjadi kelas atau golongan:
- Golongan sangat kaya;
- Golongan kaya dan;
- Golongan miskin.
  • Golongan pertama : merupakan kelompok terkecil dalam masyarakat. Mereka terdiri dari pengusaha, tuan tanah dan bangsawan.
  • Golongan kedua: merupakan golongan yang cukup banyak terdapat di dalam masyarakat. Mereka terdiri dari para pedagang, dsbnya.
  • Golongan ketiga: merupakan golongan terbanyak dalam masyarakat. Mereka kebanyakan rakyat biasa.

Karl Marx juga membagi masyarakat menjadi tiga golongan, yakni:
  1. Golongan kapitalis atau borjuis: adalah mereka yang menguasai tanah dan alat produksi.
  2. Golongan menengah: terdiri dari para pegawai pemerintah.
  3. Golongan proletar: adalah mereka yang tidak memiliki tanah dan alat produksi. Termasuk didalamnya adalah kaum buruh atau pekerja pabrik.

Status Sosial

Status sosial adalah sekumpulan hak dan kewajian yang dimiliki seseorang dalam masyarakatnya (menurut Ralph Linton). Orang yang memiliki status sosial yang tinggi akan ditempatkan lebih tinggi dalam struktur masyarakat dibandingkan dengan orang yang status sosialnya rendah.

Cara Memperoleh Status
Bagaimana cara individu memperoleh statusnya? Cara-cara memperoleh status atau kedudukan adalah sbb:
  1. Ascribed Status adalah keuddukan yang diperoleh secara otomatis tanpa usaha. Status ini sudah diperoleh sejak lahir. Contoh: Jenis kelamin, gelar kebangsawanan, keturunan, dsb.
  2. Achieved Status adalah kedudukan yang diperoleh seseorang dengan disengaja. Contoh: kedudukan yang diperoleh melalui pendidikan guru, dokter, insinyur, gubernur, camat, ketua OSIS dsb.
  3. Assigned Status merupakan kombinasi dari perolehan status secara otomatis dan status melalui usaha. Status ini diperolah melalui penghargaan atau pemberian dari pihak lain, atas jasa perjuangan sesuatu untuk kepentingan atau kebutuhan masyarakat. Contoh: gelar kepahlawanan, gelar pelajar teladan, penganugerahan Kalpataru dsb.

Akibat Adanya Status Sosial

Kadangkala seseorang/individu dalam masyarakat memiliki dua atau lebih status yang disandangnya secara bersamaan. Apabila status-status yang dimilikinya tersebut berlawanan akan terjadi benturan atau pertentangan. Hal itulah yang menyebabkan timbul apa yang dinamakan Konflik Status. Jadi akibat yang ditimbulkan dari status sosial seseorang adalah timbulnya konflik status.

Dari penjelasan diatas, dapat disimpulkan bahwa kelas sosial dan status sosial merupakan faktor yang sangat mempengaruhi perilaku konsumen. Bisa kita ambil contoh dalam kehidupan sehari-hari, golongan yang memiliki kelas dan status sosial yang tinggi dapat memenuhi semua kebutuhan dari primer hingga tersier,terutama tersier atau barang-barang mewah yang dapat menunjukkan kelas mereka, seperti seorang anggota DPR atau seorang pengusaha membeli mobil mewah atau rumah yang bernilai sangat tinggi. Sedangkan golongan yang memiliki kelas dan status sosial menengah akan memenuhi semua kebutuhannya namun tidak seperti golongan yang tinggi, mereka berusaha memenuhi kebutuhannya sesuai kemampuan yang mereka miliki, seperti seorang karyawan yang akan memenuhi kebutuhan primer dan sekunder terlebih dulu dan bila memungkinkan akan membeli sebuah mobil sederhana atau sebuah motor untuk menunjang kehidupannya. Lain lagi dengan golongan yang memilki kelas dan status sosial yang rendah, yang mereka pikirkan hanyalah berusaha untuk memenuhi kebutuhan makan mereka sehari-hari.



sumber :

Pengaruh Individu dalam Perilaku Konsumen

Dalam perilaku konsumen banyak faktor-faktor yang mempengaruhinya, salah satunya adalah individu itu sendiri. Setiap individu yang satu dengan individu yang lain dalam mengkonsumsi suatu barang dan jasa pasti berbeda. Tetapi ada kalanya seorang individu dalam mengkonsumsi suatu barang atau jasa dipengaruhi oleh individu lain sehingga individu tersebut mengikuti individu yang mempengaruhinya. Oleh karena itu, pengaruh individu sangat menentukan dalam perilaku konsumsi. Konsumen yang selektif akan aktif melibatkan diri mereka dalam proses pengambilan keputusan pembelian. Hal ini dapat menghindari resiko yang dapat ditimbulkan oleh produk. Jika tingkat keterlibatan tinggi secara pribadi maka konsumen tersebut sebagai pemimpin opini.

Suatu perilaku konsumen pun tak lepas dari pengaruh kelompok dan personal yang dianutnya. Reference group adalah seseorang atau sekelompok orang yang empengaruhi perilaku individu secara signifikan. Reference group dapat berupa artis, atlit, tokoh politik, kelompok musik, partai politik, dan lain-lain. Reference group mempengaruhi dalam beberapa cara. Pertama-tama reference group menciptakan sosialisasi atas individu. Kedua reference group berperan penting dalam membangun dan mengevaluasi konsep seseorang dan membandingkannya dengan orang lain. Ketiga, reference group menjadi alat untuk mendapatkan pemenuhan norma dalam sebuah kelompok social.

Perbedaan dan pengaruh individu merupakan faktor internal yang menggerakkan dan mempengaruhi perilaku. Setiap individu memiliki kepribadian berbeda dan tidak ada manusia yang diciptakan sama, sehingga di dalam perilaku konsumsi individu memiliki pilihan yang berbeda pula. Ada lima hal yang menyebabkan konsumen berbeda :
(1) Sumberdaya konsumen,
(2) Motivasi dan keterlibatan,
(3) Pengetahuan,
(4) Sikap dan
(5) Kepribadian, gaya hidup dan demografi.

Ø Sumberdaya konsumen terdiri dari uang, waktu dan perhatian (penerimaan dan kemampuan mengolah informasi). Ketiga sumberdaya konsumen tersebut dapat mempengaruhi situasi pengambilan keputusan pembelian konsumen. Namun tidak semua konsumen memiliki ketiga sumberdaya diatas,sehingga konsumen harus cermat mengalokasikan sumberdaya yang dimilikinya.

Ø Motivasi perilaku diarahkan pada tujuan yang diberi energi dan diaktifkan (adanya suatu dorongan). Kebutuhan-kebutuhan yang ada tidak cukup kuat untuk memotivasi seseorang untuk bertindak pada suatu saat tertentu. Kebutuhan akan berubah menjadi motif apabila kebutuhan itu telah mencapai tingkat tertentu.

Ø Pengetahuan merupakan hasil belajar sebagai informasi yang disimpan di dalam ingatan. Pengetahuan menjelaskan perubahan dalam perilaku suatu individu yang berasal dari pengalaman. Pengetahuan seseorang dihasilkan melalui proses yang saling mempengaruhi dari dorongan, stimuli, petunjuk, tanggapan dan penguatan.

Ø Sikap merupakan hasil dari pencarian dan evaluasi informasi yang luas atas berbagai kemungkinan yang membentuk suatu sikap terhadap alternatifalternatif yang dipertimbangkan. Sikap sebagai suatu evaluasi menyeluruh yang memungkinkan orang merespon dengan cara menguntungkan dan tidak menguntungkan secara konsisten berkenaan dengan objek atau alternatif yang diberikan. Sikap dikonseptualisasikan sebagai perasaan positif atau negatif terhadap merek dan dipandang sebagai hasil penilaian merek bersama dengan kriteria atau atribut evaluasi yang penting.

Ø Kepribadian, gaya hidup dan demografi merupakan variabel penting yang berhubungan dengan keputusan pembelian. Konsumen akan mengkonsumsi produk dengan citra yang sesuai dengan kepribadian, gaya hidup (cara konsumen menghabiskan uang). Demografi memberikan keterangan mengenai sifat dan komposisi pasar.


Konsumsi seseorang juga dibentuk oleh tahapan siklus hidup keluarga. Beberapa penelitian terakhir telah mengidentifikasi tahapan-tahapan dalam siklus hidup psikologis. Orang- orang dewasa biasanya mengalami perubahan atau transformasi tertentu pada saat mereka menjalani hidupnya. Pekerjaan mempengaruhi barang dan jasa yang dibelinya. Para pemasar berusaha mengidentifikasi kelompok-kelompok pekerja yang memiliki minat di atas rata-rata terhadap produk dan jasa tertentu. Situasi ekonomi seseorang akan mempengaruhi pemilihan produk. Situasi ekonomi seseorang terdiri dari pendapatan yang dapat dibelanjakan (tingkatnya, stabilitasnya, dan polanya), tabungan dan hartanya (termasuk presentase yang mudah dijadikan uang)


Oleh karena itu, Perilaku konsumsi kita adalah fungsi dari siapa kita sebagai individu. Pikiran, perasaan, sikap, dan pola perilaku menentukan apa yang kita beli, ketika kita membelinya, dan bagaimana kita menggunakannya. Faktor internal memiliki dampak besar pada perilaku konsumen, dan tugas pemasar adalah untuk mencari tahu apa kebutuhan dan keinginan konsumen memiliki, dan apa yang memotivasi konsumen untuk membeli.



Pengaruh Sikap dan Perilaku Konsumen

Pengetahuan tentang perilaku pembelian konsumen sangat penting dalam praktek pemasaran. Keputusan pemasaran yang sukses oleh organisasi bisnis memerlukan pemahaman tentang perilaku pembelian konsumen. Keputusan di bidang pemasaran dimulai dengan menganalisa perilaku pembelian dalam situasi yang tepat, sehingga dapat mempengaruhi kesediaan konsumen untuk membeli barang dan jasa yang ditawarkan.

Dewasa ini, perilaku pembelian semakin komplek yang mana seringkali konsumen membeli produk tidak sebagai rutinitas melainkan sebagai pembelian berdasarkan situasi yang diinginkan. Dalam hal ini, faktor situasi mempengaruhi pembelian konsumen terhadap kategori produk tertentu. Maka tidak mengherankan, jika kini perkembangan retail store berusaha untuk menarik minat beli konsumen. Perusahaan berusaha menarik minat beli konsumen dengan mendesain atmosfer toko sehingga dapat merangsang perilaku pembelian, khususnya yang mengarah pada situasi unpurchase, yaitu situasi pembelian yang tidak direncanakan sebelumnya oleh konsumen.

Pengaruh situasi merupakan kondisi sementara atau setting yang terjadi dalam lingkungan pada waktu dan tempat tertentu (Assael, 1998). Pemasar dalam mengembangkan strateginya harus berusaha memahami asal usul faktor situasi yang mempengaruhi keputusan pembelian. Beberapa tipe situasi yang mempengaruhi perilaku pembelian konsumen yaitu: situasi konsumsi, situasi pembelian, dan situasi komunikasi

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Belk (1974) mengatakan bahwa faktor situasi mempengaruhi perilaku pembelian konsumen terhadap kategori produk tertentu. Situasi merupakan perbandingan mengenai waktu dan tempat yang dilengkapi oleh satu atau lebih banyak orang dalam mengidentifikasi situasi terhadap kepentingan potensial.
Berdasarkan penelitian lain mengenai faktor situasi dalam mempengaruhi perilaku pembelian konsumen, maka dapat disimpulkan bahwa penelitian-penelitian mengenai faktor situasional telah banyak dilakukan dan membuktikkan bahwa peranan situasional dalam pengambilian keputusan sangat berguna bagi pemasar untuk menjadi dasar dalam pengembangan strategi bisnis.

PERILAKU KONSUMEN DAN KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN
Perilaku konsumen merupakan aspek penting dalam mengelola strategi pemasaran khususnnya retail store. Perilaku konsumen merupakan proses keputusan dan aktivitas fisik individu yang digunakan ketika mengevaluasi, mendapatkan, menggunakan atau menentukkan barang dan jasa (Loudon & Bitta, 1993). Individu adalah konsumen, secara umum merupakan seseorang yang mengidentifikasikan kebutuhan atau keinginannya, membuat keputusan pembelian dan kemudian menentukan produk selama proses mengkonsumsi (Solomon, 2002). Proses mengkonsumsi suatu produk atau jasa sangat penting bagi seorang pemasar dalam mengembangkan usahanya demi kelangsungan hidup perusahaan.

Pemasar pada umumnya menginginkan pelanggan yang diciptakannya dapat dipertahankan (Dharmmesta, 1999). Salah satu proses yang perlu diperhatikan pemasar dalam menciptakan dan mempertahankan konsumen adalah proses pembelian yang dilakukan oleh konsumen. Salomon (2002) menjelaskan mengenai tahapan konsumen dalam mengkonsumsi produk yang mana dapat dibagai menjadi dua perspektif yaitu konsumen dan perusahaan.

Menurut perspektif konsumen, dalam mengkonsumsi produk dapat terlihat dari tahapan yang melatarbelakangi proses tersebut yaitu: pertama, pada tahap sebelum pembelian merupakan tahap konsumen memutuskan apakah mereka membutuhkan produk atau sumber informasi yang terbaik untuk mempelajari mengenai alternatif pilihan. Kedua, pada tahap pembelian merupakan tahap konsumen merasa senang atau tidak dalam pengalamannya membeli produk. Ketiga, pada tahap setelah pembelian merupakan tahap konsumen merasa puas ketika produk memberikan kesenangan atau membentuk fungsi yang diinginkan, dan kemudian bagaimana produk pada akhirnya menentukan lingkungan apa terjadi dari tindakannya.

Perbedaan mengenai tahap perilaku mengkonsumsi konsumen akan menyebabkan pemasar mengembangkan strateginya dalam setiap tahapan tersebut. Oleh karena itu, perspektif pemasar mengenai tahapan tersebut meliputi: pertama, pada tahap sebelum pembelian merupakan tahap pemasar melihat bagaimana sikap konsumen terhadap produk yang dibentuk atau dirubah, petunjuk apa yang diperlukan konsumen untuk menunjukkan produk tersebut lebih unggul dari pesaing. Kedua, pada tahap pembelian merupakan tahap pemasar melihat bagaimana faktor-faktor situasi mempengaruhi keputusan pembelian konsumen. Ketiga, pada tahap setelah pembelian merupakan tahap pemasar menentukkan apakah konsumen dipuaskan dengan produk, apakah mereka akan membeli kembali serta apakah konsumen akan memberikan rekomendasi kepada orang lain mengenai pengalamannya menggunakan produk dan mempengaruhi keputusan pembelian mereka.

MODEL PERILAKU KONSUMEN
Dalam mengembangkan strategi pemasaran, organisasi bisnis perlu mendasarkan keputusannya pada beberapa hal yang dapat mempengaruhi perilaku konsumen. Pengambilan keputusan konsumen merupakan proses penerimaan dan pengevaluasian informasi merek, mempertimbangkan bagaimana alternatif merek dapat mempertemukan kebutuhan konsumen, dan memutuskan berdasarkan merek tersebut (Assael, 1998). Model perilaku konsumen dapat menjadi pedoman bagi akademik dalam mengembangkan penelitian mengenai perilaku konsumen. Selain itu, model ini bermanfaat bagi para praktisi dalam mengembangkan strategi dengan memahami faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku pembelian konsumen. 

Dari model perilaku konsumen, secara sederhana dapat digambarkan bahwa tiga kemungkinan yang mempengaruhi perilaku pembelian konsumen yaitu: konsumen, pengaruh lingkungan dan strategi pemasaran. Pertama, konsumen secara individual digambarkan dengan kebutuhan, persepsi terhadap karakteristik mereka, dan sikap yang mengarah pada alternatif dapat mempengaruhi pilihan merek. Selain itu, karakteristik demografi, gaya hidup, kepribadian juga dapat mempengaruhi pilihan terhadap merek. Kedua, Lingkungan yang diwakili oleh budaya (norma dan nilai sosial), sub budaya (bagian dari soasi dengan perbedaan norma dan nilai dalam hal tertentu), dan kelompok tatap muka (anggota keluarga, teman, kelompok acuan). Selain itu, organisasi pemasar juga merupakan bagian dari lingkungan yang menyediakan penawaran sehingga dapat memuaskan kebutuhan konsumen khususnya dalam bentuk strategi pemasaran.

Setelah mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku pembelian, maka konsumen membuat keputusan pembelian. Pengevaluasian sesudah pembelian merupakan umpan balik pada konsumen secara individu. Selama pengevaluasian ini, konsumen akan belajar dari pengalamannya serta perubahan pola konsumsi mereka akan terjadi dari informasi yang diperoleh, pengevaluasian merek, dan penseleksian merek tertentu.

Pengalaman mengkonsumsi akan secara langsung mempengaruhi apakah konsumen akan membeli kembali merek yang sama.
Garis umpan balik yang terlihat dalam gambar dapat terjadi juga pada lingkungan. Konsumen akan mengkomunikasikan pembelian dari pengalaman mengkonsumsi mereka kepada teman dan keluarga. Dalam hal ini pemasar akan mencari informasi dari konsumen potensial dan menarik tanggapan mereka melalui data pangsa pasar dan data penjualan. Oleh karena itu, penelitian di bidang pemasaran sangat diperlukan dalam menentukan reaksi konsumen, dengan maksud untuk meramalkan pembelian mendatang pada merek atau kategori produk tertentu. Informasi yang diperoleh dari konsumen akan digunakan oleh pemasar dalam memformulasikan kembali strategi pemasaran, sehingga dapat mempertemukan kembali kebutuhan konsumen dengan lebIh baik.



sumber :

Pengaruh Kebudayaan Terhadap Pembelian dan Konsumsi

A. BudayaBudaya nilai-nilai, keyakinan-keyakinan, aturan-aturan dan norma-norma yang melingkupi suatu kelompok masyarakat akan mempengaruhi sikap dan tindakan individu dalam masyarakat tersebut.sikap dan tndakan individu dalam suatu masyarakat dalam beberapa hal yang berkaitan dengan nilai, keyakinan aturan dan norma akan menimbulkan sikap dan tindakan yang cenderung homogen. Artinya, jika setiap indvidu mengacu pada nilai, keyakinan, aturan dan norma kelompok, maka sikap dan prilaku mereka akan cenderung seragam. Misalnya dalam suatu masyarakat adaaturan mengenai bagaimana melakukan pernikahan sehingga laki-laki dan perempuan dapat dipisahkan sebagai suami istri. Ketika anggota mayarakat akan menikah, maka proses yang dilalui oleh anggota masyarakat itu akan cenderung sama dengan anggota masyarakatyang lainnya.Menurut” Wallendorf & Reilly dalam Mowen :1995”. Budaya adalah seperangkat pola perilaku yang secara sosial dialirkan secara simbolis melalui bahasa dan cara-cara lain pada anngota dari masyarakat tertentu.Definisi di atas menunjukkan bahwa budaya merupakan cara menjalani hidup dari suatu masyarakat yang di transmisikan pada anggota masyarakat dari generasi ke generasi berikutnya.

B. Kelas sosial dan perilaku pembelianDalam berperilaku, status sosial konsumen turut memainkan pengaruh. Tndakan apa yang seharusnya dilakukan konsumen sangat ditentukan oleh status sosialnya. Berikut gambaran perbedaan peran yang dimainkan oleh konsumen dengan status sosial tinggi dan status sosial rendah. Kelas atas Kelas bawah1. Kebiasaan belanjaa. as a plesureb. mengunjungi toko yang memiliki image”high-fashion”c. Lebih banyak mencari informasi dari media masad. Harga buku indikator kualitas 1.a. Menyenangi barang masal dan diskon.b. Memiliki informasi produk yang minim, bertindak berdasar display di toko dan info wiraniaga, suka membeli produk”on sale”. 2. Aktivitas waktu luanga. Seperti: tennis, golf, menghadiri kegiatan sosial, membaca, mengikuti kegiatan sosial.b. Lebih banyak membaca surat kabar, untuk acara TV menyukai olahraga dan drama terbaru. 2.a. Lebih anyak melihat TV, memancing, sepak bola, angkat berat, dan dirumah.b. Tidak banyak baca surat kabar, suka melihat opera sbun, quiz, dan komedi situasi.3. Kepribadiana. Punya keyakinan diri, berani mengambil resiko, memiliki pandangan yang luas.b. Kepemilikan melambangkan “motivasi pribadi pemilik” 3.a. Berfokus pada masa kini, dan masa lalu, pandangan yang terbatas, berorientasi pada diri dan keluarga.b. Kepemilikan merupakan “nasib baik”

C. Pasar Konsumen dan Tingkah Laku Konsumen dalam MembeliPasar konsumen:Semua individu dan rumah tangga yang membeli atau memperoleh barang dan jasa untuk konsumsi pribadi memiliki tingkah laku sebagai pembeli (konsumen): Perilaku membeli konsumen akhir (individu dan rumah tangga) yang membeli barang serta jasa untuk konsumsi pribadi. Model Tingkah Laku Membeli:1. Karakteristik yang Mempengaruhi Tingkah Laku Konsumen2. Perangsang3. Penjualan4. Produk5. Harga6. Tempat7. Promosi8. Perangsang dan lain-lain.

  Faktor-faktor Budaya Merupakan faktor yang memberikan pengaruh paling luas dan dalam pada tingkah laku konsumen:1. Budaya Kumpulan nilai-nilai dasar, persepsi, keinginan dan tingkah laku yang dipelajari oleh seseorang anggota masyarakat dari keluarga dan lembaga penting lainnya2. Sub Budaya Sekelompok orang yang mempunyai sistem nilai sama berdasarkan pada pengalaman hidup dan situasi3. Kelas Sosial Divisi masyarakat yang relatif permanen dan teratur dengan para anggotanya menganut nilai-nilai, minat dan tingkah laku yang serupa.  Faktor-faktor sosiala. Kelompok acuanDua orang/lebih yang berinteraksi untuk mencapai sasaran individu atau bersama, kelompok ini berfungsi sebagai titik perbandingan atau acuan langsung atau tidak langsung yang membentuk sikap/perilaku seseorang. Orang dalam kelompok acuan yang, karena keteram - pilan, kepribadian, atau karakteristik lain yang spesial memberi pengaruh kepada orang lainb. Keluarga Organisasi pembelian konsumen yang paling penting dalam masyarakat dan te lah diteliti secara mendalamc. Peran dan Status Peran: Terdiri dari aktivitas yang diharapkan dilakukan sesorang menurut orangorang yang ada di sekitarnya Status: Penghargaan yang diberikan oleh masyarakat.  Faktor-faktor Pribadia. Umur dan Tahap daur Hidupb. Pekerjaanc. Situasi Ekonomid. Gaya Hidupe. Kepribadian dan Konsep diri kepribadian
• Gaya Hidupadalah Pola kehidupan seseorang yang diwujudkan dalam aktivitas, interest dan opininya. Gaya hidup akan mencakup sesuatu yang lebih dari seke dar kelas sosial atau keperibadian seseorang dan gaya hidup akan menampilkan pola beraksi dan berinteraksi seseorang secara keseluruhan di dunia.
• Kepribadian dan Konsep diri Kepribadiankarakteristik psikologi unik dari seseorang yang menyebabkan respons yang relatif konsisten dan bertahan lama terhadap lingkungan dirinya sendiri. Konsep diri: disebut juga dengan citra diri, dasar yang digunakan adalah bahwa apa yang dimiliki seseorang memberi kontribusi pada dan mencerminkan iden titas mereka, artinya: “kami adalah apa yang menjadi milik kami”.

 Faktor-faktor Psikologia. Motivasi Motivasi adalah suatu kebutuhan yang cukup untuk mendorong seseorang untuk bertindakb. Persepsi Proses yang dilalui orang dalam memilih, mengorganisasikan dan mengintepre tasikan informasi guna membentuk gambaran yang berarti mengenal dunia, bentuknya: Perhatian selektifKecenderungan bagi manusia untuk menyaring sebagian besar informasi yang dihadapi distorsi selektif: Menguraikan kecenderungan orang untuk menginte pretasikan informasi dengan cara yang akan mendu kung apa yang telah diyakini Ingatan selektif: Kecenderungan dalam mempertahankan informasi yang mendukung pendirian dan kepercayaan orang.c. Pengetahuan Perubahan dalam perilaku individual yang muncul dari pengalamand. Keyakinan dan sikap Keyakinan: pemikiran deskriptif yang dimiliki seseorang mengenai sesuatu Sikap: Evaluasi, perasaan dan kecenderungan dari seseorang terhadap suatu obyek atau ide yang relatif konsisten Peran Konsumen dalam Membeli.*  Pemrakarsa: orang yang pertama menyarankan/mencetuskan gagasan membeli produk tertentu.
*  Pemberi Pengaruh: Orang yang pandangan/sarannya mempengaruhi keputusan membeli.
*  Pengambil Keputusan: Orang yang akhirnya membuat keputusan membeli.*  Pembeli: orang yang benarbenar melakukan pembelian.
*  Pengguna: orang yang mengkonsumsi/menggunakan produk


 Jenis Perilaku Keputusan Pembelian: Keterlibatan Tinggi Keterlibatan Rendah Perbedaan besar antara merek Tingkah laku membeli yang kompleks Tingkah laku membeli yang mencari variasi Perbedaan kecil antara merek Tingkah laku membeli yang mengurangi ketidakcocokan Tingkah laku membei yang menjadi kebiasaan Proses Keputusan Pembelian:

Penjalasan:a. Pengenalan kebutuhan Merupakan tahap pertama proses keputusan pembeli, yaitu ketika konsumen mengenali adanya masalah atau kebutuhan.b. Pencarian informasi Tahap yang merangsang konsumen untuk mencari informasi lebih banyak, konsumen mungkin hanya meningkatkan perhatian atau mungkin aktif mencari informasi Sumbersumber informasi: Sumber pribadi: keluarga, teman, tetangga, kenalan Sumber komersial: Iklan, wiraniaga, agen, kemasan, pajangan Sumber publik: media massa, organisasi penilai konsumen Sumber pengalaman: penanganan, pemeriksaan dan menggunakan produk.c. Evaluasi alternatif Tahap ketika konsumen menggunkan informasi untuk mengevaluasi merek alternatif dan perangkat pilihan.d. Keputusan membeli Tahap, ketika konsumen benarbenar membeli produk.e. Tingkah laku pasca pembelian Tahap ketika konsumen mengambil tindakan lebih lanjut setelah membeli berdasarkan pada rasa puas dan tidak puas Proses Keputusan Pembeli untuk Produk Baru Produk baru: barang atau jasa atau gagasan yang dianggap baru oleh beberapa pelanggan potensial. Produk tersebut mungkin sudah tersedia untuk beberapa waktu. Mengenali kebutuhan Pencarian Informasi Evaluasi Alternatif Keputusan Membeli Tingkah Laku.

Pasca Pembelian Proses yang akan dialami adalah proses adopsi: Proses mental yang dilewati individu dari pertama kali mendengar mengenai suatu inovasi sampai adopsi terakhir.  Tahap-tahapnya:a. Kesadaran: konsumen menjadi sadar akan produk baru, tetapi kurang informasi me ngenai produk tersebut.b. Tertarik: konsumen mencari informasi mengenai produk baruc. Evaluasi: konsumen mempertimbangkan apakah masuk akal untuk mencoba produk baru.d. Mencoba: Konsumen mencoba produk baru dalam skala kecil untuk meningkatkan perkiraannya mengenai nilai produk tersebut.e. Adopsi: konsumen memutuskan untuk menjadi pengguna produk baru sepenuhnya dan teratur



sumber :